Produsen/Distributor/Supplier/Agen/Jual Rainbow Stacker 12 Susun

    Rainbow Stacker 12 Susun Dengan Kombinasi Warna Solid

    Mainan edukasi yang sedang booming saat ini, rainbow stacker dengan 12 susunan kayu yang membentuk pelangi, ketebaan kayunya 7cm terbuat dari kayu solid tanpa sambungan, mainan ini mengadopsi konsep mainan yang ada di luar negri, karena harga yang lumayan tinggi sehingga banyak yang tidak mampu untuk membelikan mainan rainbow stacker / pelangi kayu ini. Kami membuat dengan model yang sedikit mirip namun dengan tampilan khas pengrajin mainan kayu Indonesia, soal harga tentunya kami jual jauh lebih murah dibabnding produk sejenis yang impor dari luar negri.

    Mainan ini sangat unik, digemari oleh semua umur, dengan mainan pelangi susun kayu ini beberapa manfaat diantaranya adalah :

    • Belajar konsep keseimbangan
    • Belajar mengenal warna – warna
    • Belajar ukuran besar – kecil
    • Mengembangkan karya seni anak
    • Menumbuhkan kreatifitas
    • Koordinasi mata dengan tangan

    Rainbow stack 12 susun ini terbuat dari kayu pinus dan dengan cat non toxic, finishing sedikit doff, cocok untuk anak usia mulai dari 2 tahun, Karena terbuat dari kayu, maka saat sedang dimainkan jangan diinjak / didudukin anak dalam keadaan berdiri seperti pelangi, karena dapat mengakibatkan kayunya patah.

    × Konsultasi Gratis !